Yuk, Cari Tahu Fakta-Fakta Unik Tanaman Anggrek
Memiliki hobi bercocok tanam, sering dipercaya sebagai ‘terapi’ jiwa ternyata hobi ini juga bisa dilakukan untuk memperindah rumah Anda. Bahkan kegiatan bercocok tanam di masa sekarang justru dilakukan sebagai langkah berbisnis yang menjanjikan. Apalagi bisnis tanaman hias punya prospek yang menggiurkan. Salah satu bisnis tanaman hias yang cukup terkenal di Indonesia adalah bisnis tanaman anggrek. Tentu Anda sudah tidak asing dengan tanaman Anggrek yang cantik, kan. Pesona keindahannya yang dikagumi oleh banyak orang, membuatnya diincar para pebisnis untuk dijadikan objek budidaya yang menguntungkan.
Memang berbisnis tanaman hias tidak semudah yang dibayangkan. Salah satu keunggulan dari berbisnis tanaman hias adalah bisa membuat area atau lahan budidaya jadi tampak indah dan elegan. Sebenarnya tanaman hias sendiri mempunyai banyak tantangan terutama dari cara perawatannya. Hal ini pun berlaku untuk Anggrek yang sudah dikenal sebagai tanaman hias populer yang dimanfaatkan bunganya untuk dibudidayakan.
Bunga anggrek sendiri dikenal sangat indah dan ragam variasinya sangat banyak. Anggrek biasanya dijual sebagai tanaman di dalam pot maupun sebagai bunga potong. Ragam jenis bunga Anggrek di Indonesia sendiri memiliki ragam yang sangat banyak, terutama jenis-jenis Anggrek epifit yang hidup di pohon-pohon hutan, dimulai dari Sumatra hingga Papua. Anggrek bulan sendiri dikenal sebagai salah satu bunga pesona dari bangsa Indonesia. Selain pesona keindahannya yang dikagumi oleh banyak orang, ternyata Anggrek masih menyimpan pesona dan fakta unik lain yang belum banyak diketahui banyak orang.
Apa saja fakta-fakta unik tersebut?
- Keluarga Anggrek tertua diperkirakan sudah ada sejak 120 juta tahun yang lalu.
- Diperkirakan 200-400 spesies anggrek baru ditemukan setiap tahunnya.
- Kira-kira sekitar 25.000 jenis tersebar di beberapa negara. Makanya, Anggrek termasuk jenis tanaman terbesar jumlahnya di dunia.
- Ukuran paling besar bunga Anggrek ini bisa mencapai 28 meter.
- Anggrek punya warna pelangi. Maksudnya, punya sejumlah warna, seperti merah, ungu, hitam dan putih. Uniknya, bunga ini nggak ada satu pun yang berwarna biru!
- Tanaman Anggrek bisa berkamuflase. Beberapa bagian tubuhnya terlihat mencolok untuk menarik perhatian serangga. Katanya sih, ini salah satu cara supaya serangga membantu penyerbukan tanaman ini.
Terlepas dari deretan fakta-fakta unik di atas, pesona bunga Anggrek untuk dijadikan bisnis atau dibudidayakan tidak pernah memudar. Malahan semakin banyak bermunculan penangkaran atau greenhouse Anggrek, yang menjadi pesona pariwisata serta edukasi bagi turis dan masyarakat sekitar.
Semoga bermanfaat.
Informasi lebih lanjut tentang produk-produk PT. Mutiaracahaya Plastindo, bisa didapatkan lewat menghubungi kami disini.