Manfaat dan Kerugian dari Air Hujan, Apa Saja?
Air hujan tentu sangat memberikan dampak baik bagi kehidupan petani. Tak heran jika petani sangat senang jika hujan turun, karena dapat memberikan pengaruh baik bagi hasil panennya sehingga banyak petani yang sangat menunggu musim hujan datang. Namun, ternyata dibalik banyaknya manfaat air hujan bagi dunia pertanian ada juga beberapa kerugian yang bisa diakibatkan oleh air hujan lho.
Apa saja ya daftar kerugian dari air hujan bagi dunia pertanian ini?
Sebelum mencari tahu tentang, kerugian dari air hujan, yuk simak dulu penjelasan tentang manfaat air hujan di dunia pertanian berikut.
- Air hujan sangat berperan penting untuk menjaga sumber air tanah karen air hujan yang turun dipermukaan bumi akan menyerap ke permukaan lapisan tanah sebagai cadangan air yang disimpan dalam kedalaman tertentu. Dengan adanya air hujan yang menyerap ke air tanah, manusia bisa memanfaatkannya untuk membuat sumur bor dan air PAM, yang air nya bisa dimanfaatkan untuk memasak, mencuci, menyiram tanaman dan kebutuhan lainnya.
- Erosi dapat menyebabkan kerusakan-kerusakan alam serta menimbulkan bencana yang sangat merugikan manusia. Sedangkan struktur tanah sangat membutuhkan air untuk selalu dapat mempertahankan kekuatan tanah. Sehingga supaya sistem kontruksi tanah dapat bertahan maka disinilah peran air hujan menjadi penting, demi mencegah tanah mengalami kekeringan panjang.
- Air hujan sangat berperan penting dalam menjaga kelestarian lingkungan agar tidak terjadi bencana alam. Air hujan yang turun ke permukaan bumi akan di serap oleh pohon-pohon untuk menjaga kelangsungan hidup pohon selama bertahun-tahun karena dengan adanya pohon dapat meminimalisir terjadi bencana.
- Ketika air hujan turun dari langit akan membantu manusia merasakan hirupan udara yang lebih baik karena berbagai jenis kandungna polutan dalam udara akan dibersihkan oleh air hujan. Sehingga kita akan merasakan kesegaran kembali ketika kita menghirup udara.
Sekarang saatnya mencari tahu tentang, kerugian dari air hujan, yuk simak dulu penjelasannya berikut.
- Curah hujan yang lebat atau terus menerus dapat menimbulkan tanah longsor.
- Angin kencang di kala hujan turun dapat menimbulkan kerusakan pada batang tanaman.
- Dapat mengganggu bahkan merusak pada saat proses pembungaan pada tanaman.
- Setelah beberapa hari turun hujan, tanah menjadi akan kering karena setelah itu beberapa hari hujan akan berkurang.
- Curah hujan yang tinggi juga dapat meningkatkan berkembangnya populasi serangga sebagai hama yang dapat merusak tanaman.
- Hujan yang terus menerus terjadi akan menyebabkan tanah yang subur sedikit demi sedikit akan tergerus sehingga lama kelamaan tanah yang subur akan hilang.
Semua hal-hal negatif di atas bisa diatasi, dengan penggunaan plastik mulsa pertanian.
Demikian. Semoga bermanfaat.
Informasi lebih lanjut tentang produk-produk PT. Mutiaracahaya Plastindo, bisa didapatkan lewat menghubungi kami disini.