Keunggulan dan Fungsi dari Plastik Sungkup
Pemanfaatan teknik terowongan plastik sungkup di Indonesia masih sangat terbatas. Penggunaannya hanya pada tahap pembenihan dan pengembangbiakkan bibit. Meski tidak sedikit pula yang telah menggunakan teknik bertanam dengan terowongan plastik sungkup ini sampai tahap pemanenan. Lalu, apa sesungguhnya fungsi plastik sungkup bagi pertumbuhan tanaman?
Teknik budidaya dengan plastik sungkup memang masih jarang digunakan. Karena masih banyak petani yang lebih suka bercocok tanam secara konvensional. Padahal bercocok tanam atau berbudidaya dengan plastik sungkup memiliki beberapa fungsi baik, seperti :
- Area budidaya yang dibutuhkan tidak terlalu luas.
- Hemat penggunaan plastik, karena biasanya plastik sungkup dipasang pada tiap bedengan tanaman budidaya saja.
- Cocok digunakan pada budidaya tanaman yang umurnya pendek yaitu dalam artian hanya memerlukan masa pertumbuhan sampai pemanenan yang cukup singkat. Contohnya tanaman tomat, jenis-jenis sayuran, mentimun, dan beberapa jenis tanaman umur pendek lainnya.
- Berperan sebagai pengganti rumah kaca dengan ukuran yang mini dan mudah untuk dipindah-pindah.
- Dengan menggunakan plastik sungkup untuk kegiatan pertanian, maka benefit yang bisa didapatkan seperti plastik sungkup mampu menurunkan suhu udara di sekitar serta mampu meningkatkan tingkat kelembapan udara yang ada di lahan yang menggunakan plastik sungkup.
- Dengan menggunakan plastik sungkup, akan membantu meningkatkan keoptimalan dari pertumbuhan tanaman.
- Dengan menggunakan plastik sungkup, akan membantu mengurangi potensi tanaman terserang hama dan penyakit.
Cara memasang plastik sungkup pun juga bisa dibilang mudah. Hal ini dikarenakan Anda bisa menggunakan bingkai berupa kayu , kawat, atau sejenisnya untuk membuat plastik sungkup menjadi atap pelindung tanaman di bawahnya.
Informasi lebih lanjut tentang produk-produk PT. Mutiaracahaya Plastindo, bisa didapatkan lewat menghubungi kami disini.